Sunday, December 26, 2010

10 Android terbaik

Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang buat menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.

Read More...

Thursday, December 23, 2010

membuat gambar di pojok

Membuat Gambar Melayang di Pojok

Berikut ini saya Mencoba ngebahas gimana cara membuat gambar yang selalu berlari tanpa henti dan berada di pojok (bisa atas, bawah, kiri, kanan) meskipun "scroll bar" ditarik kemana-mana. "Scroll bar" itu apa sih? itu lho kotak kecil panjang yang ada disamping itu, yg biasanya ditarik kebawah dan keatas supaya bisa ngelihat isi blog yang kepanjangan. Trus maksudnya "gambar" itu apa? "gambar " itu maksudnya bisa gambar atau photo kamu, animasi, Jam, Hit Counter, Shoutbox, Kalender, Adsense, Iklan, Widget-widget dan lain-lain. Kalo untuk di blog ini aku pasang gambar sonic yg sedang lari-lari klik disini untuk melihatnya (pojok kiri bawah). Nha udah tahu kan maksudnya. Kalo dah tahu dan pingin mencobanya mari ikuti trik berikut ini:

1. Login ke blogger trus klik "Layout -->> Edit HTML
2. Cari kode ini ]]> kalo dah ketemu taru kode berikut ini di atasnya.

#trik_pojok {
position:fixed;_position:absolute;bottom:0px; left:0px;
clip:inherit;
_top:expression(document.documentElement.scrollTop+
document.documentElement.clientHeight-this.clientHeight); _left:expression(document.documentElement.scrollLeft+ document.documentElement.clientWidth - offsetWidth); }

3. Text yang dicetak tebal adalah posisinya, kalo pingin ganti di posisi pojok kanan bawah tinggal text "left" diganti dengan "right". Begitu juga tulisan "bottom", jika pingin di posisi atas bisa diganti dengan "top".
4. Langkah selanjutnya yaitu letekkan script berikut ini sebelum kode </body>

/body>

<div id="trik_pojok">
<a href="http://trik-nyaman.blogspot.com">
<img src="http://i700.photobucket.com/albums/ww6/mandalika3/soniclari.gif" border="0" /></a>
</div>

"http://trik-nyaman.blogspot.com" adalah link. ganti dengan link kamu.
"http://i700.photobucket.com/albums/ww6/mandalika3/soniclari.gif" adalah lokasi gambarmu. ganti dengan lokasi gambar kamu.

5. Jika kamu pingin yang ada disitu bukan gambar tetapi jam/kalender/hit counter/widget-widget yg lain, maka ganti text yang berwarna merah dengan script widget-widget tersebut.
6. Simpan hasil kerja kamu dan lihat hasilnya.



 

Read More...

Membuat Kotak Pesan


Membuat Kotak Pesan Diblog

Kotak Pesan,jejak pengunjung atau istilah lainnya shout box, Say Box, Tag Board, dan Chatter Box adalah suatu kotak yang berfungsi untuk mengirimkan pesan-pesan pendek, namun bisa juga berfungsi sebagai tempat ngobrol (chatting). Dengan shoutbox, kita juga bisa mempromosikan blog kita, misalnya nih, kita datangi blog orang yang menyediakan kotak ini kemudian kita kasih komentar atau cuma sekedar salam di shoutbox mereka, lalu yang punya blog akan melihat di shoutbox, biasanya meraka akan balas mengunjungi blog kita. Nha gitu ceritannya. Biasanya kotak ngoceh diselipkan kedalam halaman web/blog dengan bahasa java Script. Bagi kamu yang jago pemrograman java script mungkin bisa membuatnya sendiri dengan membuat kode-kode yang memusingkan kepala. Namun buat kamu yang nggak jago nggak usah kuatir karena sekarang ini banyak situs internet yang menyediakan layanan ini, salah satunya yaitu Shoutmix . Caranya adalah sebagai berikut :

1. Buka situs Shoutmix Kamu harus mendaftar di situs tersebut, cara daftarnya gampang kok, yaitu masukan email kamu dan pasword yang kamu kehendaki.
2. Jika pendaftarannya berhasil kamu langsung disuruh milih type shoutbox yang disediakan, terserah kamu milih bentuknya yang gimana. Klik tombol Continue
3. Setelah itu kamu akan mendapat ucapan "Terima Kasih" lalu klik link Go to My Control Panel Now
4. Disitu kamu bisa mensetting terlebih dahulu shoutbox kamu, misalnya Style & Color, Date & Time, dan lain-lain.
5. Jika sudah selesai klik menu Get Codes
6. Jika kamu pingin menaruh shoutbox di blog kamu pilih "Place Shoutbox on Webpage"
7. Atur lebar dan tinggi shoutbox di kolom widht dan hight
8. Kemudian Copy kode yang ada di dalam kotak "generated Codes"
9. Login ke blogger.com lalu pilih Layout kemudian Add Page Elements
11. Tambahkan element HTML/Javascript.
12. Paste Kode yang telah kamu copy dari shoutbox.com tadi di kotak "Content" lalu simpan.
13. oke,, lalu jangan lupa tinggalkan koment di shoutmix saya hahahaaa

Read More...

Wednesday, December 22, 2010

Christian Gonzales


Christian Gérard Alvaro González atau yang lebih dikenal dengan nama Christian Gonzalez, adalah seorang pesepakbola asal Montevideo, Uruguay, yang dapat berposisi sebagai Penyerang Tunggal dan Penyerang Tengah. Sekarang ia memperkuat tim Indonesia Super League, Persib Bandung. Pada tanggal 3 November 2010 Christian Gonzales resmi menjadi Warga Negara Indonesia dan dapat membela Tim Nasional Sepakbola Indonesia.

Ia adalah salah satu Penyerang yang paling mematikan sepanjang sejarah kompetisi sepakbola Indonesia. Kemampuannya dalam menendang, mencetak gol, penempatan posisi, visi permainan, dan sundulan adalah andalannya. Disamping kemampuannya, ia juga terkenal memiliki fisik yang prima.

Pada saat bermain di Uruguay, pemain kelahiran 30 Agustus 1976 ini ditugaskan sebagai Gelandang Serang. Produktivitasnya kurang baik sampai akhirnya ia hijrah ke Indonesia untuk bergabung dengan PSM Makassar dengan status Free Transfer, dan di plot sebagai Penyerang. Dari sinilah ia membuktikan kualitasnya sebagai seorang penyerang handal.

Pada musim 2006, ia adalah pemain termahal di Liga Indonesia menurut data Badan Liga Indonesia dengan bayaran Rp 1,2 milyar

Setelah menikah, Cristian Gonzalez memiliki paspor Indonesia, istrinya adalah wanita Indonesia bernama Eva Nurida Siregar. Dari pernikahannya, ia memperoleh dua orang anak (Fernando dan Florencia). Ia juga telah mempunyai dua anak hasil pernikahan sebelumnya (Amanda dan Michael).

Kontrovesi

Christian Gonzalez dikenal dengan sikapnya yang temparamental. Sejak pertama kali merumput di Indonesia tahun 2003, dia sudah mendapat hukuman dari Komisi Disiplin PSSI sebanyak lima kali karena perilaku kekerasan terhadap lawan dan pelecehan terhadap wasit, akan tetapi hukumannya hampir tidak pernah dilaksanakan secara efektif karena ketua umum PSSI, Nurdin Halid, yang terkesan melindunginya. Bahkan untuk kasusnya yang ke-5, Badan Liga Indonesia mengaku tidak bisa berbuat apa-apa ketika hukuman larangan bermain yang seharusnya 12 bulan dibatalkan oleh Nurdin Halid ketika hukuman baru berjalan 3 bulan. [2][3] Hal ini dipertanyakan beberapa pihak, termasuk PSMS Medan yang menyatakan bahwa PSSI telah menghilangkan unsur pembelajaran dan Nurdin Halid sangat pilih kasih dalam memberi ampunan.[4][5]

Berikut daftar kasus Christian Gonzalez :

Terlibat perkelahian dengan sesama rekan timnya di Sud America, pada tahun 2000. Ia kemudian dikeluarkan manajemen klubnya dengan status Free Transfer.
Terlibat perkelahian dengan sesama rekan timnya di Deportivo Maldonado, pada tahun 2002. Ia kemudian dikeluarkan manajemen klubnya dengan status Free Transfer.
Pada putaran kedua Liga Indonesia 2004, Christian Gonzalez memukul pengurus Persita Tangerang di Stadion Benteng. Dia dihukum setahun oleh Komisi Disiplin PSSI, namun bisa merumput kembali ketika hukuman baru berjalan 6 bulan.
Pada putaran final Liga Indonesia 2006, Christian Gonzalez menanduk penyerang PSIS Semarang, Emanuel de Porras. Dia dihukum sebanyak tiga pertandingan untuk itu, namun tidak pernah dijalankannya.
Pada tahun 2007, dia meludahi wasit Hidayat ketika Persik Kediri dijamu Pelita Jaya. Dia dihukum sebanyak tiga pertandingan untuk itu, namun tidak pernah dijalankannya.
Di babak delapan besar Liga Indonesia 2007, dia berkelahi dengan bekPersija Jakarta, Herman Abanda. Namun lagi-lagi hukuman tiga pertandingan yang didapatkannya tidak pernah dilaksanakan.
Pada bulan November 2008, Komisi Disiplin PSSI menjatuhkan hukuman larangan bermain 1 tahun kepadanya karena memukul bek PSMS Medan, Erwinsyah Hasibuan. Dia mengajukkan banding ke Komisi Banding PSSI, namun bandingnya ditolak, dan Komisi Banding ikut menguatkan sanksi yang diberikan oleh Komisi Disiplin. Akan tetapi pada Februari 2009 dia dinyatakan boleh bermain untuk Persib Bandung setelah Ketua Umum PSSI Nurdin Halid memberikannya pengampunan.
Karier Klub

Sud America

Bergabung dengan Sud America, sebuah klub di Uruguay, Montevidio, pada tahun 1995. Dalam periode 28 bulan, ia hanya tampil sekali dan tidak mencetak gol.

Huracan Ctes

Sud America meminjamkannya ke Huracan Ctes dengan status pinjaman. Ia tampil sebanyak 3 kali dan tidak mencetak gol.

Sud America

Kembali kepada Sud America setelah masa pinjaman yang cukup lama, ia akhirnya beberapa kali dipercaya sebagai starter. Ia tampil sebanyak 12 kali dan mencetak 1 gol.

Deportivo Maldonado

Pada tahun 2000, dengan status Free Transfer, ia berlabuh ke klub barunya, Deportivo Maldonado. Disini ia tampil sebanyak 22 kali dan mencetak 1 gol.

PSM Makassar

Pada tahun 2003, ia bergabung dengan PSM Makassar dengan status Free Transfer. Pada musim tersebut ia mencetak 27 gol dan PSM Makassar menjadi juara kedua Liga Indonesia. Tahun berikutnya ia dikenai skorsing oleh PSSI selama semusim dan didenda Rp 20 juta karena memukul salah seorang petugas Persita Tangerang saat bertanding.

Persik Kediri

Bebas dari skorsing, ia bergabung dengan Persik Kediri dan menjadi juara Liga Indonesia pada tahun 2006. Pada tahun 2008 ia dijatuhi skorsing dari Komdis setelah melakukan tindakan yang tidak sportif. Krisis finansial yang dialami Persik Kediri membuat manajemen Persik harus melakukan rasionalisasi gaji. Gonzalez merupakan salah satu dari beberapa pemain Persik yang tidak setuju atas keputusan tersebut.

Persib Bandung (pinjaman)

Pada 30 Januari 2009, manajemen Persib Bandung mengumumkan bahwa mereka telah merekrut Christian yang mendapat remisi dari Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid. Christian dikontrak dalam status sebagai pemain pinjaman dari Persik Kediri dan akan digaji 60 juta rupiah per bulan oleh Persib Bandung.

Ia memulai debut sebagai starter di Liga Super Indonesia ketika Persib menjamu Persipura di pertandingan yang berakhir 1-1 berkat gol yang juga dicetak olehnya. Ia bermain sebanyak 16 kali di Liga dan mencetak 14 gol, menjadikan Gonzalez sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Super bersama Boaz Solossa dengan 28 gol.

Persib Bandung

Setelah masa pinjamannya di Persib Bandung dan kontraknya di Persik Kediri habis, Ia langsung dikontrak oleh Persib Bandung sebagai pemain tetap. Di pra musim 2009-10, Ia mencetak gol untuk Persib di Piala Gubernur Jatim.

Prestasi Cristian Gonzalez

Klub

Juara Liga Indonesia 2006-2007
Individu

Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2003-2004 dengan 27 gol
Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2005-2006 dengan 30 gol
Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2006-2007 dengan 32 gol
Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2007-2008 dengan 26 gol
Pencetak Gol Terbanyak Indonesia Super League 2008-2009 dengan 28 gol
Pencetak Gol Terbanyak Kedua Indonesia Super League 2009-2010 dengan 18 gol
Pencetak Gol Terbanyak Kedua Piala Indonesia 2005-2006 dengan 10 gol
Pencetak Gol Terbanyak Kedua Piala Indonesia 2006-2007 dengan 8 gol
Pencetak Gol Terbanyak Kedua Piala Indonesia 2007-2008 dengan 5 gol
Pencetak Gol Terbanyak Kedua Piala Indonesia 2008-2009 dengan 7 gol
Pencetak Gol Terbanyak Piala Indonesia 2009-2010 dengan 10 gol

Read More...

Kisah Adolf Hitler


ADOLF HITLER 1889-1945
Terus terang, saya masukkan Hitler ke dalam daftar urutan buku ini dengan rasa muak. Pengaruhnya sepenuhnya bersifat jahanam dan saya tak punya selera menghormati orang yang arti pentingnya terletak pada penyebab kematian sekitar tiga puluh lima juta manusia. Tetapi, tak ada jalan untuk mengingkari kenyataan bahwa Hitler punya pengaruh yang luar biasa terhadap orang-orang yang bukan main banyaknya.

Adolf Hitler lahir tahun 1889 di Braunau, Austria. Sebagai remaja dia merupakan seorang seniman gagal yang kapiran dan kadang-kadang dalam usia mudanya dia menjadi seorang nasionalis Jerman yang fanatik. Di masa Perang Dunia ke-I, dia masuk Angkatan Bersenjata Jerman, terluka dan peroleh dua medali untuk keberaniannya.

Kekalahan Jerman membikinnya terpukul dan geram. Di tahun 1919 tatkala umurnya menginjak tiga puluh tahun, dia bergabung dengan partai kecil berhaluan kanan di Munich, dan segera partai ini mengubah nama menjadi Partai Buruh Nasionalis Jerman (diringkas Nazi). Dalam tempo dua tahun dia menanjak jadi pemimpin yang tanpa saingan yang dalam julukan Jerman disebut "Fuehrer."

Di bawah kepemimpinan Hitler, partai Nazi dengan kecepatan luar biasa menjadi suatu kekuatan dan di bulan Nopember 1923 percobaan kupnya gagal. Kup itu terkenal dengan sebutan "The Munich Beer Hall Putsch." Hitler ditangkap, dituduh pengkhianat, dan terbukti bersalah. Tetapi, dia dikeluarkan dari penjara sesudah mendekam di sana kurang dari setahun.

Di tahun 1928 partai Nazi masih merupakan partai kecil. Tetapi, depressi besar-besaran membikin rakyat tidak puas dengan partai-partai politik yang besar dan sudah mapan. Dalam keadaan seperti ini partai Nazi menjadi semakin kuat, dan di bulan Januari 1933, tatkala umurnya empat puluh empat tahun, Hitler menjadi Kanselir Jerman.

Dengan jabatan itu, Hitler dengan cepat dan cekatan membentuk kediktatoran dengan menggunakan aparat pemerintah melabrak semua golongan oposisi. Perlu dicamkan, proses ini bukanlah lewat erosi kebebasan sipil dan hak-hak pertahankan diri terhadap tuduhan-tuduhan kriminal, tetapi digarap dengan sabetan kilat dan sering sekali partai Nazi tidak ambil pusing dengan prosedur pengajuan di pengadilan samasekali. Banyak lawan-lawan politik digebuki, bahkan dibunuh langsung di tempat. Meski begitu, sebelum pecah Perang Dunia ke-2, Hitler meraih dukungan sebagian terbesar penduduk Jerman karena dia berhasil menekan jumlah pengangguran dan melakukan perbaikan-perbaikan ekonomi.

Hitler kemudian merancang jalan menuju penaklukan-penaklukan yang ujung-ujungnya membawa dunia ke kancah Perang Dunia ke-2. Dia merebut daerah pertamanya praktis tanpa lewat peperangan samasekali. Inggris dan Perancis terkepung oleh pelbagai macam kesulitan ekonomi, karena itu begitu menginginkan perdamaian sehingga mereka tidak ambil pusing tatkala Hitler mengkhianati Persetujuan Versailles dengan cara membangun Angkatan Bersenjata Jerman. Begitu pula mereka tidak ambil peduli tatkala Hitler menduduki dan memperkokoh benteng di Rhineland (1936), dan demikian juga ketika Hitler mencaplok Austria (Maret 1938). Bahkan mereka terima sambil manggut-manggut ketika Hitler mencaplok Sudetenland, benteng pertahanan perbatasan Cekoslowakia. Persetujuan internasional yang dikenal dengan sebutan "Pakta Munich" yang oleh Inggris dan Perancis diharapkan sebagai hasil pembelian "Perdamaian sepanjang masa" dibiarkan terinjak-injak dan mereka bengong ketika Hitler merampas sebagian Cekoslowakia beberapa bulan kemudian karena Cekoslowakia samasekali tak berdaya. Pada tiap tahap, Hitler dengan cerdik menggabung argumen membenarkan tindakannya dengan ancaman bahwa dia akan perang apabila hasratnya dianggap sepi, dan pada tiap tahap negara-negara demokrasi merasa gentar dan mundur melemah.

Tetapi, Inggris dan Perancis berketetapan hati mempertahankan Polandia, sasaran Hitler berikutnya. Pertama Hitler melindungi dirinya dengan jalan penandatangan pakta "Tidak saling menyerang" bulan Agustus 1939 dengan Stalin (hakekatnya perjanjian itu perjanjian agresi karena keduanya bersepakat bagaimana membagi dua Polandia buat kepentingan masing-masing). Sembilan hari kemudian, Jerman menyerang Polandia dan enam belas hari sesudah itu Uni Soviet berbuat serupa. Meskipun Inggris dan Perancis mengumumkan perang terhadap Jerman, Polandia segera dapat ditaklukkan.

Tahun puncak kehebatan Hitler adalah tahun 1940. Bulan April, Angkatan Bersenjatanya melabrak Denmark dan Norwegia. Bulan Mei, dia menerjang Negeri Belanda, Belgia, dan Luxemburg. Bulan Juni, Perancis tekuk lutut. Tetapi pada tahun itu pula Inggris bertahan mati-matian terhadap serangan udara Jerman-terkenal dengan julukan "Battle of Britain" dan Hitler tak pernah sanggup menginjakkan kaki di bumi Inggris.

Pasukan Jerman menaklukkan Yunani dan Yugoslavia di bulan April 1941. Dan di bulan Juni tahun itu pula Hitler merobek-robek "Perjanjian tidak saling menyerang" dengan Uni Soviet dan membuka penyerbuan. Angkatan Bersenjata Jerman dapat menduduki bagian yang amat luas wilayah Rusia tetapi tak mampu melumpuhkannya secara total sebelum musim dingin. Meski bertempur lawan Inggris dan Rusia, tak tanggung-tanggung Hitler memaklumkan perang dengan Amerika Serikat bulan Desember 1941 dan beberapa hari kemudian Jepang melabrak Amerika Serikat, mengobrak-abrik pangkalan Angkatan Lautnya di Pearl Harbor.

Di pertengahan tahun 1942 Jerman sudah menguasai bagian terbesar wilayah Eropa yang tak pernah sanggup dilakukan oleh siapa pun dalam sejarah. Tambahan pula, dia menguasai Afrika Utara. Titik balik peperangan terjadi pada parohan kedua tahun 1942 tatkala Jerman dikalahkan dalam pertempuran rumit di El-Alamein di Mesir dan Stalingrad di Rusia. Sesudah kemunduran ini, nasib baik yang tadinya memayungi tentara Jerman angsur-berangsur secara tetap meninggalkannya. Tetapi, kendati kekalahan Jerman tampaknya tak terelakkan lagi, Hitler menolak menyerah. Bukannya dia semakin takut, malahan meneruskan penggasakan selama lebih dari dua tahun sesudah Stalingrad. Ujung cerita yang pahit terjadi pada musim semi tahun 1945. Hitler bunuh diri di Berlin tanggal 30 April dan tujuh hari sesudah itu Jerman menyerah kalah.

Selama masa kuasa, Hitler terlibat dalam tindakan pembunuhan massal yang tak ada tolok tandingannya dalam sejarah. Dia seorang rasialis yang fanatik, spesial terhadap orang Yahudi yang dilakukannya dengan penuh benci meletup-letup. Secara terbuka dia mengumumkan bunuh tiap orang Yahudi di dunia. Di masa pemerintahannya, Nazi membangun kampkamp pengasingan besar, dilengkapi dengan kamar gas. Di tiap daerah yang menjadi wilayah kekuasaannya, orang-orang tak bersalah, lelaki dan perempuan serta anak-anak digiring dan dijebloskan ke dalam gerbong ternak untuk selanjutnya dicabut nyawanya di kamar-kamar gas. Dalam jangka waktu hanya beberapa tahun saja sekitar 6.000.000 Yahudi dipulangkan ke alam baka.

Yahudi bukan satu-satunya golongan yang jadi korban Hitler. Di masa pemerintahan kediktatorannya, orang-orang Rusia dan Gypsy juga dibabat, seperti juga halnya menimpa orang-orang yang dianggap termasuk ras rendah atau musuh-musuh negara. Jangan sekali-kali dibayangkan pembunuhan ini dilakukan secara spontan, atau dalam keadaan panas dan sengitnya peperangan. Melainkan Hitler membangun kamp mautt itu dengan organisasi yang rapi dan cermat seakan-akan dia merancang sebuah perusahaan bisnis besar. Data-data tersusun, jumlah ditetapkan, dan mayat-mayat secara sistematis dipreteli anggota-anggota badannya yang berharga seperti gigi emas dan cincin kawin. Juga banyak dari jenazah-jenazah itu dimanfaatkan buat pabrik sabun. Begitu telitinya rencana pembunuhan oleh Hitler hingga bahkan di akhir-akhir perang akan selesai, tatkala Jerman kekurangan bahan-bahan buat penggunaan baik sipil maupun militer, gerbong ternak masih terus menggelinding menuju kamp-kamp pembunuhan dalam rangka missi teror non-militer.

Dalam banyak hal, jelas sekali kemasyhuran Hitler akan tamat. Pertama, dia oleh dunia luas dianggap manusia yang paling jahanam sepanjang sejarah. Jika orang seperti Nero dan Caligula yang salah langkahnya amat tidak berarti jika dibanding Hitler dan Hitler masih saja tetap jadi lambang kekejaman selama 20 abad, tampaknya tak melesetlah jika orang meramalkan bahwa Hitler yang begitu buruk reputasinya tak terlawankan dalam sejarah akan dikenang orang untuk berpuluh-puluh abad lamanya.

Pemandangan di kamp konsentrasi di Buchenwald
Lebih dari itu, tentu saja, Hitler akan dikenang sebagai biang keladi pecahnya Perang Dunia ke-2, perang terbesar yang pernah terjadi di atas bumi. Kemajuan persenjataan nuklir seakan merupakan kemustahilan akan terjadi perang yang berskala luas di masa depan. Karena itu, bahkan dua atau tiga ribu tahun lagi dari sekarang, Perang Dunia ke-2 mungkin masih dianggap kejadian besar dalam sejarah.

Lebih jauh lagi, Hitler akan tetap terkenal karena seluruh kisah menyangkut dirinya begitu menyeramkan dan menarik, betapa seorang asing (Hitler dilahirkan di Austria, bukan Jerman), betapa seorang yang tak punya pengalaman politik samasekali, tak punya duit, tak punya hubungan politik, mampu --dalam masa kurang dari empat belas tahun-- menjadi pemimpin kekuatan dunia yang menonjol, sungguh-sungguh mengagumkan. Kemampuannya selaku orator betul-betul luar biasa. Diukur dari kemampuannya menggerakkan massa dalam tindakan-tindakan penting, bisa dikatakan bahwa Hitler merupakan seorang orator terbesar dalam sejarah. Akhirnya, cara kotor yang mengangkatnya ke puncak kekuasaan, sekali terpegang tangannya tak akan cepat terlupakan.

Mungkin tak ada tokoh dalam sejarah yang punya pengaruh begitu besar terhadap generasinya ketimbang Adolf Hitler. Di samping puluhan juta orang yang mati dalam peperangan yang dia biang keladinya, atau mereka yang mati di kamp konsentrasi, masih berjuta juta orang terlunta-lunta tanpa tempat bernaung atau yang hidupnya berantakan akibat perang.

Perkiraan lain mengenai pengaruh Hitler harus mempertimbangkan dua faktor. Pertama, banyak yang betul-betul terjadi di bawah kepemimpinannya tak akan pernah terjadi andaikata tanpa Hitler. (Dalam kaitan ini dia amat berbeda dengan tokoh-tokoh seperti Charles Darwin atau Simon Bolivar). Tentu saja benar bahwa situasi di Jerman dan Eropa menyediakan kesempatan buat Hitler. Gairah kemiliterannya dan anti Yahudinya, misalnya, memang memukau para pendengamya. Tak tampak tanda-tanda, misalnya, bahwa umumnya bangsa Jerman di tahun 1920-an atau 1930-an bermaksud punya pemerintahan seperti yang digerakkan oleh Hitler, dan sedikit sekali tanda-tanda bahwa pemuka-pemuka Jerman lainnya akan berbuat serupa Hitler. Apa yang dilakukan Hitler sedikit pun tak pernah diduga akan terjadi oleh para pengamat.

Kedua, seluruh gerakan Nazi dikuasai oleh seorang pemimpin hingga ke tingkat yang luar biasa. Marx, Lenin, Stalin dan lain-lain pemimpin sama-sama punya peranan terhadap tumbuhnya Komunisme. Tetapi, Nasional Sosialisme tak punya pemimpin penting sebelum munculnya Hitler, begitu pula tak ada sesudahnya. Hitler memimpin partai itu ke puncak kekuasaan dan tetap berada di puncak. Ketika dia mati, partai Nazi dan pemerintahan yang dipimpinnya mati bersamanya.

Tetapi, meski pengaruh Hitler terhadap generasinya begitu besar, akibat dari tindakan-tindakannya di masa depan tampaknya tidaklah seberapa besar. Hitler boleh dibilang gagal total merampungkan sasaran cita-cita yang mana pun, dan akibat-akibat yang tampak pada generasi berikutnya malah kebalikannya dari apa yang ia kehendaki. Misalnya, Hitler bermaksud menyebarkan pengaruh Jerman serta wilayah kekuasaan Jerman. Tetapi, daerah-daerah taklukannya, meski teramat luas, hanyalah bersifat singkat dan sementara. Dan kini bahkan Jerman Barat dan Jerman Timur jika digabung jadi satu masih lebih kecil ketimbang Republik Jerman tatkala Hitler jadi kepala pemerintahan.

Adalah dorongan nafsu Hitler ingin membantai Yahudi. Tetapi lima belas tahun sesudah Hitler berkuasa, sebuah negara Yahudi merdeka berdiri untuk pertama kalinya setelah 2000 tahun. Hitler membenci baik Komunisme maupun Uni Soviet. Tetapi, sesudah matinya dan sebagian disebabkan oleh perang yang dimulainya, Rusia malahan memperluas daerah kekuasaannya di wilayah yang luas di Eropa Timur dan pengaruh Komunisme di dunia malahan semakin berkembang. Hitler menggencet demokrasi malahan bermaksud menghancurkannya, bukan saja di negeri lain melainkan di Jerman sendiri. Namun, Jerman Barat sekarang menjadi negeri yang menjalankan demokrasi dan penduduknya kelihatan lebih membenci kediktatoran dari generasi yang mana pun sebelum masa Hitler.

Tentara Nazi di tahun 1933
Apakah sebabnya terjadi kombinasi yang aneh dari pengaruhnya yang luar biasa besar pada saat dia berkuasa dengan pengaruhnya yang begitu mini pada generasi sesudahnya? Akibat-akibat yang ditimbulkan Hitler pada saat hidupnya begitu luar biasa besar sehingga nyatalah Hitler memang layak ditempatkan di urutan agak tinggi dalam daftar buku ini.

Kendati begitu, tentu saja dia mesti ditempatkan di bawah tokoh-tokoh seperti Shih Huang Ti, Augustus Caesar dan Jengis Khan yang perbuatannya mempengaruhi dunia yang berdaya jangkau jauh sesudah matinya. Yang nyaris sejajar kedudukannya dengan Hitler adalah Napoleon dan Alexander Yang Agung. Dalam masa yang begitu singkat, Hitler dapat mengobrak-abrik dunia jauh lebih parah dari kedua orang itu. Hitler ditempatkan di bawah urutan mereka karena mereka punya pengaruh yang lebih lama.

Read More...

Monday, December 20, 2010

Kisah Napoleon Bonaparte


Jenderal dan Kaisar Perancis yang tenar, Napoleon I, keluar dari rahim ibunya di Ajaccio, Corsica, tahun 1769. Nama aslinya Napoleon Bonaparte. Corsica masuk wilayah kekuasaan Perancis cuma lima belas bulan sebelum Napoleon lahir, dan pada saat-saat remajanya Napoleon seorang nasionalis Corsica yang menganggap Perancis itu penindas. Tetapi, Napoleon dikirim masuk akademi militer di Perancis dan tatkala dia tamat tahun 1785 pada umur lima belas tahun dia jadi tentara Perancis berpangkat letnan.
Empat tahun kemudian Revolusi Perancis meledak dan dalam beberapa tahun pemerintah baru Perancis terlibat perang dengan beberapa negara asing. Kesempatan pertama Napoleon menampakkan kebolehannya adalah di tahun 1793, dalam pertempuran di Toulon (Perancis merebut kembali kota itu dari tangan Inggris), tempat Napoleon bertugas di kesatuan artileri. Pada saat itu dia sudah tidak lagi berpegang pada paham nasionalis Corsicanya, melainkan sudah menganggap diri orang Perancis. Sukses-sukses yang diperolehnya di Toulon mengangkat dirinya jadi brigjen dan pada tahun 1796 dia diberi beban tanggung jawab jadi komando tentara Perancis di Itali. Di negeri itu, antara tahun 1796-1797, Napoleon berhasil pula merebut serentetan kemenangan yang membuatnya seorang pahlawan tatkala kembali ke Perancis.

Di tahun 1798 ia memimpin penyerbuan Perancis ke Mesir. Langkah ini ternyata merupakan malapetaka. Di darat, umumnya pasukan Napoleon berhasil, tetapi Angkatan Laut Inggris di bawah pimpinan Lord Nelson dengan mantap mengobrak-abrik armada Perancis, dan di tahun 1799 Napoleon meninggalkan pasukannya di Mesir dan pulang ke Perancis.

Begitu sampai di Perancis, Napoleon yang jeli itu dapat berkesimpulan bahwa rakyat Perancis lebih terkenang dengan kemenangan-kemenangannya di Itali ketimbang kegagalan ekspedisi Perancis ke Mesir.
Berpegang pada fakta ini, hanya sebulan sesudah dia menginjak bumi Perancis, Napoleon ambil bagian dalam perebutan kekuasaan bersama Albe Sieyes dan lain-lainnya.

Kup ini melahirkan sebuah pemerintah baru yang disebut “Consulate” dan Napoleon menjadi Konsul pertama. Kendati konstitusi sudah disusun dengan cermat dan diterima lewat persetujuan plebisit rakyat, ini cuma kedok belaka untuk menutupi kediktatoran militer Napoleon yang dengan segera mampu menyikut dan melumpuhkan lawan-lawannya.

Naiknya Napoleon ke tahta kekuasaan betul-betul menakjubkan. Tepatnya di bulan Agustus 1793, sebelum pertempuran Toulon, Napoleon samasekali tidak dikenal orang. Dia tak lebih dari seorang perwira rendah berumur dua puluh empat tahun dan bukan sepenuhnya orang Perancis. Tetapi, kurang dari enam tahun kemudian –masih dalam usia tiga puluh tahun– sudah menjelma jadi penguasa Perancis yang tak bisa dibantah lagi, posisi yang digenggamnya selama lebih dari empat belas tahun.

Di masa tahun-tahun kekuasaannya, Napoleon melakukan perombakan besar-besaran dalam sistem administrasi pemerintahan serta hukum Perancis. Misalnya, dia merombak struktur keuangan dan kehakiman, dia mendirikan Bank Perancis dan Universitas Perancis, serta menyentralisir administrasi. Meskipun tiap perubahan ini punya makna penting, dan dalam beberapa hal punya daya pengaruh jangka lama khususnya untuk Perancis, tidaklah punya pengaruh yang berarti buat negeri lain.

Tetapi salah satu perombakan yang dilakukan oleh Napoleon punya daya pengaruh yang melampaui batas negeri Perancis sendiri. Yaitu, penyusunan apa yang termasyhur dengan sebutan Code Napoleon. Dalam banyak hal, code ini mencerminkan ide-ide Revolusi Perancis. Misalnya, di bawah code ini tidak ada hak-hak istimewa berdasar kelahiran dan asal-usul, semua orang sama derajat di mata hukum.

Berbarengan dengan itu code tersebut cukup mendekati hukum-hukum lama dan adat kebiasaan Perancis sehingga diterima oleh rakyat Perancis dan sistem pengadilannya. Secara umum, code itu moderat, terorganisir rapi dan ditulis dengan ringkas, jelas, serta dapat diterima, tambahan pula mudah difahami. Akibatnya, code ini tidak hanya berlaku di Perancis (hukum perdata Perancis yang berlaku sekarang hampir mirip dengan Code Napoleon itu) tetapi juga diterima pula di negeri-negeri lain dengan perubahan-perubahan yang disesuaikan dengan keperluan setempat.

Politik Napoleon senantiasa menumbuhkan keyakinan bahwa dialah seorang yang membela Revolusi Perancis. Tetapi, di tahun 1804 dia sendiri pula yang memperoklamirkan diri selaku Kaisar Perancis. Tambahan lagi, dia mengangkat tiga saudaranya keatas tahta kerajaan di beberapa negara Eropa. Langkah ini tidak bisa tidak menumbuhkan rasa tidak senang pada sebagian orang-orang Republik Perancis yang menganggap tingkah itu sepenuhnya merupakan pengkhianatan terhadap ide-ide dan tujuan Revolusi Perancis. Tetapi, kesulitan utama yang dihadapi Napoleon adalah peperangan dengan negara-negara asing.

Di tahun 1802, di Amiens, Napoleon menandatangani perjanjian damai dengan Inggris. Ini memberi angin lega kepada Perancis yang dalam tempo sepuluh tahun terus-menerus berada dalam suasana perang. Tetapi, di tahun berikutnya perjanjian damai itu putus dan peperangan lama dengan Inggris dan sekutunya pun mulai lagi. Walaupun pasukan Napoleon berulang kali memenangkan pertempuran di daratan, Inggris tidak bisa dikalahkan kalau saja armada lautnya tak terlumpuhkan. Malangnya untuk Napoleon, dalam pertempuran yang musykil di Trafalgar tahun 1805, armada laut Inggris merebut kemenangan besar. Karena itu, pengawasan dan keampuhan Inggris di lautan tidaklah perlu diragukan lagi. Meskipun kemenangan besar Napoleon (di Austerlitz melawan Austria dan Rusia) terjadi enam minggu sesudah Trafalgar, hal ini sama sekali tidak bisa menghapus kepahitan kekalahan di sektor armada laut.

Di tahun 1808 Napoleon perbuat ketololan besar melibatkan Perancis ke dalam peperangan yang panjang dan tak menentu ujung pangkalnya di Semenanjung Iberia, tempat tentara Perancis tertancap tak bergerak selama bertahun-tahun. Tetapi, kekeliruan terbesar Napoleon adalah serangannya terhadap Rusia. Di tahun 1807 Napoleon bertemu muka dengan Czar, dan dalam perjanjian Tilsit mereka bersepakat menggalang persahabatan abadi. Tetapi, persepakatan dan persekutuan itu lambat laun rusak, dan di tahun 1812 bulan Juni Napoleon memimpin tentara raksasa menginjak-injak bumi Rusia.

Hasil dari perbuatan ini sudah sama diketahui. Tentara Rusia umumnya menghindar dari pertempuran langsung berhadapan dengan tentara Napoleon, karena itu Napoleon dapat maju dengan cepatnya. Di bulan September Napoleon menduduki Moskow. Tetapi, orang Rusia membumihanguskan kota itu dan sebagian besar rata dengan tanah. Sesudah menunggu lima minggu di Moskow (dengan harapan sia-sia Rusia akan menawarkan perdamaian), Napoleon akhirnya memutuskan mundur, tetapi keputusan ini sudah terlambat. Gabungan antara pukulan tentara Rusia dan musim dingin yang kejam, tak memadainya suplai pasukan Perancis mengakibatkan gerakan mundur itu menjadi gerakan mundur yang morat-marit. Kurang dari sepuluh persen tentara raksasa Perancis bisa keluar dari bumi Rusia hidup-hidup.

Negara-negara Eropa lain, seperti Austria dan Prusia, sadar benar mereka punya kesempatan baik menghajar Perancis. Mereka menggabungkan semua kekuatan menghadapi Napoleon,dan pada saat pertempuran di Leipzig bulan Oktober 1813, Napoleon kembali mendapat pukulan pahit hingga sempoyongan. Tahun berikutnya dia berhenti dan dibuang ke Pulau Elba, sebuah pulau kecil di lepas pantai Itali.

Di tahun 1815 dia melarikan diri dari Pulau Elba, kembali ke Perancis, disambut baik dan kembali berkuasa. Kekuatan-kekuatan Eropa segera memaklumkan perang dan seratus hari sehabis duduknya lagi ia di tahta kekuasaan, Napoleon mengalami kekalahan yang mematikan di Waterloo.
Sesudah Waterloo, Napoleon dipenjara oleh orang Inggris di St. Helena, sebuah pulau kecil di selatan Samudera Atlantik. Di sinilah dia menghembuskan nafasnya yang terakhir tahun 1821 akibat serangan kanker.

Karier militer Napoleon menyuguhkan paradoks yang menarik. Kegeniusan gerakan taktiknya amat memukau, dan bila diukur dari segi itu semata, bisa jadi dia bisa dianggap seorang jendral terbesar sepanjang jaman. Tetapi di bidang strategi dasar dia merosot akibat bikin kekeliruan-kekeliruan besar, seperti misalnya penyerbuan ke Mesir dan Rusia. Kesalahan strateginya begitu bego sehingga Napoleon tak layak dijuluki pemimpin militer kelas wahid. Apakah anggapan kedua ini tidak adil? Saya kira tidak. Sesungguhnya, ukuran kebesaran seorang jendral terletak pada kemampuannya mengelak dari berbuat kesalahan-kesalahan yang menuntun kearah kehancuran. Hal semacam itu tak terjadi pada diri Alexander Yang Agung, Jengis Khan dan Tamerlane yang tentaranya tak pernah terkalahkan. Berhubung Napoleon pada akhirnya dapat dikalahkan di tahun 1815, Perancis memiliki daerah lebih kecil ketimbang yang pernah dipunyainya di tahun 1879, saat pecahnya Revolusi.

Napoleon tentu saja seorang “egomaniac” dan sering dianggap semodel dengan Hitler. Tetapi, ada perbedaan yang ruwet diantara keduanya. Jika Hitler bertindak sebagian terbesarnya atas dorongan ideologi yang tersembunyi, Napoleon semata-mata terdorong oleh ambisi yang oportunistis dan dia tak punya selera melakukan penjagalan besar dan gila-gilaan. Dalam masa pemerintahan Napoleon, tidak terdapat semacam kamp konsentrasi seperti yang dipunyai Hitler.
Teramat masyhurnya nama Napoleon amat mudah menjebak orang menganggap dia itu berpengaruh besar secara berlebih-lebihan. Masa pengaruh jangka pendeknya memang besar, mungkin lebih besar dari Alexander Yang Agung walaupun tidak sebesar Hitler. (Menurut taksiran, sekitar 500.000 tentara Perancis mati dalam perang Napoleon, sedang sekitar 800.000 orang Jerman tewas selama Perang Dunia ke-2). Dengan ukuran apa pun, perbuatan pengrusakan Napoleon lebih sedikit ketimbang apa yang diperbuat Hitler.

Dalam kaitan pengaruh jangka panjang, tampaknya Napoleon lebih penting ketimbang Hitler, meski lebih kurang penting dibanding Alexander Yang Agung. Napoleon melakukan perubahan luas dalam tata administrasi Perancis, tetapi penduduk Perancis cuma satu per tujuh puluh penduduk dunia. Dalam tiap kejadian, perubahan administratif macam itu harus ditinjau dari sudut perspektif yang sewajarnya. Pengaruhnya terhadap orang Perancis jauh lebih sedikit ketimbang perubahan-perubahan sejumlah kemajuan teknologi dalam masa dua abad belakangan ini.
Banyak orang bilang, masa Napoleon menyediakan peluang bagi perubahan-perubahan bagi terkonsolidasinya dan semakin mapannya kaum borjuais Perancis. Di tahun 1815, tatkala monarki Perancis akhirnya tersusun kembali, perubahan-perubahan ini ditopang dan dilindungi begitu baiknya sehingga kemungkinan bisa kembalinya pola-pola sosial orde lama suatu hal yang sepenuhnya mustahil. Tetapi, perubahan terpenting sebetulnya terjadi dan tersusun sebelum Napoleon.

Pada tahun 1799 ketika Napoleon memegang kendali pemerintahan mungkin setiap jalan ke arah kembalinya ke masa status quo sudah terlambat. Tetapi, lepas dari ambisi Napoleon sendiri yang keraja-rajaan, dia memang pegang peranan penting menyebarnya ide revolusi ke seluruh Eropa.
Napoleon juga membawa akibat timbulnya pengaruh-pengaruh luas dan besar dalam revolusi Amerika Latin. Penyerbuannya ke Spanyol melemahkan pemerintahan Spanyol sehingga cengkraman kolonialnya di daerah-daerah jajahannya juga dengan sendirinya melonggar dan tidak efektif. Dalam situasi de facto otonomi inilah gerakan-gerakan kemerdekaan Amerika Latin mulai meletus.
Napoleon di pertempuran Waterloo.

Dari semua langkah perbuatan Napoleon, yang paling penting dan paling punya pengaruh berjangka panjang justru yang berada di luar rencananya dan tidak ada sangkut pautnya dengan rencana Napoleon sendiri.

Di tahun 1803, Napoleon menjual daerah luas kepada Amerika Serikat. Dia tahu, milik Perancis di Amerika Utara sulit dilindungi menghadapi serangan-serangan Inggris. Selain itu, dia juga perlu duit, penjualan tanah Louisiana itu mungkin merupakan jual-beli tanah secara damai yang terbesar dalam sejarah sekaligus mengubah Amerika Serikat menjadi suatu negara yang berukuran benua. Sukar dibayangkan apa bentuknya Amerika Serikat tanpa Louisiana ini. Pasti akan merupakan negeri yang samasekali berbeda dengan apa yang kita kenal sekarang. Dan pula layak diragukan Amerika Serikat bisa menjadi negeri kuat tanpa jual-beli Louisiana ini.

Napoleon, tentu saja, bukanlah satu-satunya orang yang berperanan dan bertanggung jawab atas penjualan ini. Pemerintah Amerika jelas pegang peranan pula. Tetapi, penawaran Perancis menjual Louisiana diputuskan dalam perundingan oleh satu orang. Dan orang itu Napoleon Bonaparte.
NAPOLEON BONAPARTE 1769-1821

Read More...

Data Flow Diagram ( DFD )


Data Flow Diagram (DFD) adalah suatu diagram yang menggunakan notasi-notasi untuk menggambarkan arus dari data sistem, yang penggunaannya sangat membantu untuk memahami sistem secara logika, tersruktur dan jelas.

DFD merupakan alat bantu dalam menggambarkan atau menjelaskan sistem yang sedang berjalan logis.
suatu alat Bantu permodelan sistem yang sangat umum dipergunakan. DFD sering digunakan untuk menggambarkan suatu sistem yang telah ada atau sistem baru yang akan dikembangkan secara logika tanpa mempertimbangkan lingkungan fisik dimana data tersebut mengalir ( misalnya lewat telepon, surat dan sebagainya ) atau lingkungan fisik dimana data tersebut akan disimpan”.
Di dalam DFD ada beberapa symbol yang berhubungan satu dengan yang lain, yaitu :

External Entity ( Satuan Luar )
Merupakan satuan di lingkungan luar sistem yang dapat berupa orang, organisasi atau sistem lainnya yang akan memberikan input atau menerima output dari sitem.

Data Flow ( Arus Data )
Arus data mengalir diantara proses, simpanan dan data satuan luar.

Process ( proses )
Kegiatan atau kerja yang dilakukan oleh orang atau komputer dari hasil suatu arus data yang masuk kedalam proses untuk dihasilkannya arus data yang keluar dari proses.

Data Stored ( Simpanan Data )
Digambarkan untuk menunjukkan suatu tempat penyimpanan data.

Read More...

100 tokoh dunia paling berpengaruh sepanjang masa

MICHAEL H. HART adalah seorang keturunan Yahudi yang menuliskan buku berjudul “The 100“, pada tahun 1978. Buku tersebut memuat 100 tokoh yang memiliki pengaruh terkuat dalam sejarah manusia. Bukunya secara hangat diperdebatkan, konsep bukunya secara luas ditiru. Penting untuk dicatat bahwa Hart tidak memasukkan orang terbesar. Kriterianya ialah orang yang berpengaruh.

Buku ini dicetak kembali pada 1992 dengan beberapa revisi nyata terhadap daftar urutan 100 dan pangkat luar biasa mereka. Terutama di antara revisi itu ialah penurunan pangkat tokoh komunis seperti Lenin dan Joseph Stalin, dan pengenalan Mikhail Sergeyevich Gorbachev. Edisi ini juga memuat Edward de Vere menggantikan William Shakespeare. Hart menggantikan Niels Henrik David Bohr dan Antoine Henri Becquerel dengan Ernest Rutherford, juga membetulkan kesalahan dalam edisi pertama. Henry Ford juga dimasukkan di sini dari yang sekedar “Tokoh-tokoh Terhormat”, menggantikan Pablo Picasso. Akhirnya, urutan itu ditata kembali.

100 Tokoh menurut Michael H. Hart – Berdasarkan Peringkat dan Pengaruhny

1.Nabi Muhammad: Penyebar agama Islam, penguasa Arabia, mempunyai karir politik dan keagamaan yang luar biasa, namun tetap seimbang dan serasi, mengakibatkan Nabi Muhammad memiliki banyak pengikut, dan juga menjadi panutan seluruh masyarakat dunia hingga saat ini.

2.Isaac Newton: Fisikawan, pencetus Teori Gravitasi umum, Hukum gerak
3.Yesus / Nabi Isa: Isa Al Masih Kristen
4.Siddhartha Gautama (Buddha): Pendiri agama Buddha
5.Kong Hu Cu: Pendiri agama Kong Hu Cu
6.Santo Paulus: Penyebar ajaran Kristen
7.Ts’ai Lun: Penemu kertas
8.Johann Gutenberg: Mengembangkan mesin cetak, mencetak Alkitab
9.Christopher Columbus: Penjelajah, memimpin orang-orang Eropa ke Amerika
10.Albert Einstein: Fisikawan, penemu Teori Relativitas
11.Louis Pasteur: Ilmuwan, penemu Pasteurisasi
12.Galileo Galilei: Astronom, secara akurat mengemukakan teori Heliosentris
13.Aristoteles: Filsuf Yunani yang berpengaruh
14.Euclides: Matematikawan, membuktikan tentang Geometri
15.Nabi Musa: Nabi terbesar Yahudi
16.Charles Robert Darwin: Biologis, mendeskripsikan teori Evolusi
17.Kaisar Qin Shi Huang: Kaisar Tiongkok
18.Augustus Caesar (Kaisar Agustus): Kaisar pertama [Kekaisaran Romawi]
19.Nicolaus Copernicus: Astronom, salah satu tokoh Teori Heliosentris
20.Antoine Laurent Lavoisier: Bapak Kimia modern, Filsuf dan Ekonom
21.Constantine yang Agung: Kaisar Romawi yang menjadikan agama Kristen sebagai agama resmi negara
22.James Watt: Mengembangkan Mesin uap
23.Michael Faraday: Fisikawan, Kimiawan, menemukan Induksi Elektromagnetik
24.James Clerk Maxwell: Fisikawan, penemu Spektrum Elektromagnetik
25.Martin Luther: Pendiri agama Protestan dan aliran Lutheran
26.George Washington: Presiden pertama Amerika Serikat
27.Karl Heinrich Marx: Bapak Komunisme
28.Orville Wright dan Wilbur Wright: Penemu Pesawat terbang
29.Genghis Khan: Penakluk dari bangsa Mongol
30.Adam Smith: Ekonom, pelopor Kapitalisme
31.Edward de Vere, 17th Earl of Oxford: Kemungkinan menulis karya yang berkaitan dengan William 32.Shakespeare
33.John Dalton: Kimiawan, Fisikawan, penemu Teori Atom, Hukum Tekanan Parsial (Hukum Dalton)
34.Alexander yang Agung / Iskandar Zulkarnain: Penakluk dari Makedonia
35.Kaisar Napoleon Bonaparte: Penakluk dari bangsa Perancis
36.Thomas Alva Edison: Penemu bola lampu dan Fonograf, dll.
37.Antony van Leeuwenhoek: Ahli Mikroskop, mempelajari kehidupan mikroskopis
38.William Thomas Green Morton: Pelopor Anestesiologi
39.Guglielmo Marconi: Penemu Radio
40.Adolf Hitler: Penakluk, memimpin Blok Poros dalam Perang Dunia II
41.Plato: Filsuf Yunani
42.Oliver Cromwell: Politikus Inggris dan pemimpin militer
43.Alexander Graham Bell: Salah seorang penemu Telepon
44.Alexander Fleming: Penemu Penisilin, memajukan Bakteriologi, Imunologi dan Kemoterapi
45.John Locke: Filsuf dan Teolog liberal
46.Ludwig van Beethove: Komponis musik klasik
47.Werner Karl Heisenberg: Pencetus Prinsip Ketidakpastian
48.Louis-Jacques-Mandé Daguerre: Penemu/pelopor Fotografi
49.Simon Bolivar: Pahlawan nasional dari Venezuela, Kolombia, Ekuador, Peru, dan Bolivia
50.René Descartes: Filsuf Rasionalis dan matematikawan
51.Umar bin al-Khattab: Khalifah Ar-Rasyidin kedua, memperluas Daulah Khilafah Islamiyah. Penerus cita-cita Nabi Muhammad SAW.
52.Paus Urbanus II: Penyeru Perang Salib
53.Michelangelo Buonarroti: Pelukis, pematung, arsitek
54.Asoka: Raja India yang masuk dan mengembangkan agama Buddha
55.Santo Augustinus: Teolog Kristen awal
56.William Harvey: Penemu sirkulasi darah
57.Ernest Rutherford, 1st Baron Rutherford of Nelson: Fisikawan
58.John Calvin: Tokoh Reformasi Gereja, pendiri Calvinisme
59.Gregor Johann Mendel: Penemu teori genetika
60.Max Karl Ernst Ludwig Planck: Fisikawan, mengemukakan Termodinamika
61.Joseph Lister, 1st Baron Lister: Pelaku penemuan Antiseptik yang secara besar mengurangi kematian akibat pembedahan
62.Nikolaus August Otto: Penemu mesin pembakaran 4 tak
63.Francisco Pizarro: Penakluk dari bangsa Spanyol yang menaklukkan Kerajaan Inka di Amerika Selatan
64.Hernando Cortes: Penakluk dari bangsa Spanyol yang menaklukkan Meksiko
65.Thomas Jefferson: Presiden ketiga AS
66.Ratu Isabella I: Penguasa Spanyol, penyokong Cristopher Colombus
67.Joseph Stalin ([[Joseph Vissarionovich Dzugashvili]: Tokoh revolusioner dan penguasa Uni Soviet
68.Julius Caesar: Penguasa Roma
69.Raja William I sang Penakluk: Meletakkan pembangunan Inggris modern
70.Sigmund Freud: Pendiri sekolah Freud untuk psikologi, ahli psikoanalisis
71.Edward Jenner: Penemu vaksin cacar
72.Wilhelm Conrad Roentgen: Penemu sinar X
73.Johann Sebastian Bach: Komponis
74.Lao Tzu: Pendiri Taoisme
75.Voltaire: Penulis dan filsuf
76.Johannes Kepler: Astronom penemu Hukum Kepler tentang pergerakan planet
77.Enrico Fermi: Salah satu tokoh abad atom, Bapak Bom Atom
78.Leonhard Euler: Fisikawan, matematikawan penemu Kalkulus Diferensial dan Integral serta Aljabar
79.Jean-Jacques Rousseau: Filsuf dan pengarang Prancis
80.Niccolò Machiavelli: Penulis Sang Pangeran (risalat politik yang berpengaruh)
81.Thomas Robert Malthus: Ekonom penulis Esai Prinsip Populasi dalam Pengaruhnya pada Kemajuan Masa Depan pada Masyarakat
82.John Fitzgerald Kennedy: Presiden AS yang mendirikan “Program Luar Angkasa Apollo”
83.Gregory Goodwin Pincus: Endokrinolog, menemukan pil KB
84.Mani (en): Nabi Iran abad ke-3, Pendiri Manicheanisme
85.Vladimir Ilyich Lenin (Vladimir Ilyich Ulyanov): Tokoh revolusioner dan pemimpin Rusia
86.Kaisar Sui Wen: Menyatukan Tiongkok, pendiri Dinasti Sui
87.Vasco da Gama: Navigator, penemu rute pelayaran Eropa ke India
88.Raja Cyrus yang Agung: Pendiri kekaisaran Persia
89.Tsar Peter yang Agung: Mendekatkan Rusia kepada Eropa
90.Mao Zedong (Mao Tse-tung): Bapak Maoisme, komunisme Tiongkok
91.Sir Francis Bacon: Filsuf, menggambarkan secara induktif metode ilmiah
91.Henry Ford: Pembuat mobil model T
92.Meng Tse: Filsuf, pendiri sekolah Konfusianisme
93.Zarathustra (Zoroaster): Pendiri Zoroastrianisme
94.Ratu Elizabeth I: Ratu Inggris, memperbaiki Gereja Inggris setelah Ratu Mary
95.Mikhail Sergeyevich Gorbachev: Perdana Menteri Rusia yang mengakhiri Komunisme di Uni Soviet dan Eropa Timur
96.Raja Menes: Menyatukan Mesir Atas dan Mesir Bawah
97.Kaisar Charlemagne: Kaisar Romawi Suci
98.Homer: Penyair epik
99.Kaisar Justinianus I: Kaisar Romawi, menaklukkan kembali kekaisaran Mediterania
100.Mahavira: Pendiri Jainisme

Read More...

Cara Melihat Jumlah pengunjung yang sedang online

Whos.amung.us adalah tool untuk melihat jumlah pengunjung yang sedang online. Kemudahan memakainya yaitu anda tidak perlu registrasi untuk mendapatkannya. Mungkin widget whos.amung.us sudah lama dikenal oleh kalangan blogger sekalian, tetapi kini widget ini sudah berubah. Pada tampilannya yang lama widget ini berbentuk seperti widget biasa (contohnya lihat di blog ini pada widget "Statistik Blog Ini"). Namun sekarang widget ini berbentuk mengapung atau float (atau apapun namanya saya tidak ngerti). Jadi ketika discroll halaman blog anda, maka widget tersebut akan terlihat pada bagian kiri/bawah/kanan layar. Tertarik memasangnya di blog anda??? Ikuti langkah berikut.

1. Buka situs web http://whos.amung.us

2. Scroll sedikit ke bawah, dan anda akan menemukan pengaturan letak widget. Apabila anda ingin berada pada kiri atas, pada bagian Left, pilih Top. Atau pilih sesuai selera.


3. Diatasnya ada script yang harus dipasang ke blog anda. Copy kode tersebut.

4. Lalu paste ke template blog anda. Caranya Login ke Blogger, lalu klik Tata Letak > Elemen Halaman > Tambah Gadget > HTML/Javascript. Lalu paste kode yang tadi didapat dari halaman whos.amung.us.

5. Lalu tekan tombol Simpan. Dan lihat blog anda. Kini akan terlihat jumlah pengunjung yang sedang online dan akan terus terlihat meskipun kita scroll halaman blog anda.

Sebuah tips ringan yang mudah-mudahan bermanfaat bagi anda. Semoga bermanfaat!

Read More...

Sunday, December 19, 2010

Membuat Next Page di Blogspot

Membuat Navigasi Page Number Blogspot

Tulisan kali ini masih tentang trik Blogspot, yaitu tentang navigasi nomor halaman pada Blogspot. Pada template Blogspot umumnya menggunakan navigasi Previous dan Next pada bagian bawah, yang membantu pembaca untuk berganti halaman menuju tulisan sebelum atau setelah dari tulisan yang sedang dibaca tanpa ada keterangan nomor halaman.

Pembuatan navigasi nomor halaman ini memiliki cara yang sama dengan trik Blogspot sebelumnya yaitu melakukan beberapa modifikasi pada template HTML seperti trik membuat Table Of Contents, Spoiler, Artikel Terkait, dan trik Blogspot lainnya.

Berikut adalah langkah-langkah membuat navigasi nomor halaman.

Pertama kita masuk menu Layout dan Edit HTML, jangan lupa Backup!! dulu template blog kita. Setelah kita backup, selanjutnya cari script berikut.


]]></b:skin>

Kemudian masukan script dibawah ini tepat di atas script yang kita cari tadi.

.showpageArea a {
text-decoration:underline;
}
.showpageNum a {
text-decoration:none;
border: 1px solid #cccccc;
margin:0 3px;
padding:3px;
}
.showpageNum a:hover {
border: 1px solid #cccccc;
background-color:#cccccc;
}
.showpagePoint {
color:#333;
text-decoration:none;
border: 1px solid #cccccc;
background: #cccccc;
margin:0 3px;
padding:3px;
}
.showpageOf {
text-decoration:none;
padding:3px;
margin: 0 3px 0 0;
}
.showpage a {
text-decoration:none;
border: 1px solid #cccccc;
padding:3px;
}
.showpage a:hover {
text-decoration:none;
}
.showpageNum a:link,.showpage a:link {
text-decoration:none;
color:#333333;
}
Script di atas adalah script Style (CSS), yang menentukan bentuk visual dari nomor halaman yang akan kita buat.

Selanjutnya kita cari script kedua yaitu seperti di bawah ini.

</body>

Kemudian masukan script berikut tepat di atas script tadi.

<b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
<script type='text/javascript'>
var pageCount=5;
var displayPageNum=5;
var upPageWord =&#39;Previous&#39;;
var downPageWord =&#39;Next&#39;;
</script>
<script src='http://blogergadgets.googlecode.com/files/blogger-page-navi.v1.js' type='text/javascript'/>
</b:if>

Kode pageCount di atas menunjukkan jumlah tulisan/posting/artikel yang akan ditampilkan dalam satu halaman, sedangkan displayPageNum menunjukkan jumlah nomor halaman yang ditampilkan (jika diisi dengan angka 7 berarti nomor halaman yang muncul ada 8, ditambah satu untuk halaman satu). upPageWord mengarahkan kita ke halaman yang lebih baru (tulisan Previous bisa diganti sesuai dengan keinginan), dan downPageWord mengarahkan ke halaman yang lebih lama (tulisan Next bisa diganti sesuai dengan keinginan).

Setelah itu kita simpan template kita.

Terakhir kita cari script berikut ini (jangan lupa untuk mengklik Expand Widget Templates-nya).

'data:label.url'

Ganti script tersebut dengan script di bawah ini.

'data:label.url + &quot;?&amp;max-results=5&quot;'
Fungsi dari script ini adalah untuk mengganti default (standar) Blogspot yang akan menampilkan 20 posting setiap halamannya, karena pada pageCount di atas kita isi 5, maka pada script ini pun juga diisi dengan 5 (menampilkan 5 posting per halaman).

Simpan template kita, dan kita coba lihat hasilnya dengan membuka blog kita. Jika berhasil maka pada halaman Home blog kita akan muncul nomor halaman setelah posting terakhir (paling bawah).

Itu tadi temen-temen informasi yang bisa saya sampaikan tentang pembuatan navigasi nomor halaman pada Blogspot. Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat.

Read More...

Cara Memasang Badge (Status) Facebook di Blogspot

Cara Memasang Badge (Status) Facebook di Blogspot

Sudah mendaftar di Facebook? Sudah sering menulis atau memberikan update status di Facebook? Sudah punya blog? Dan Memakai platform blogspot? Nah pada kesempatan kali ini saya akan menulis artikel tentang cara pemasangan badge/lencana/status Facebook di blogspot. Badge kalau di dalam Facebook yang menggunakan bahasa Indonesia diartikan sebagai lencana Facebook. Jika masih belum tahu apa itu badge/lencana Facebook, silahkan melihat di sidebar blog saya ini. Disitu ada Facebook Badge bukan? Semacam itulah yang dinamakan badge/lencana Facebook.

Dengan memasang badge Facebook di blogspot, maka setiap kali kita mengupdate status di Facebook setiap kali itu juga status Facebook tersebut akan ditampilkan di badge tersebut. Cukup menarik bagi yang sudah ketagihan dengan Facebook dan sudah memiliki blog. Tujuannya apasih? Mungkin tujuan yang paling narsis adalah mempopulerkan diri kita sendiri...hehe... :)

Badge/lencana Facebook tersebut sebenarnya merupakan sebuah kode script javascript, jadi intinya kita hanya mengambil kode yang telah disediakan oleh Facebook dan langsung memasangnya ke blog kita. OK, daripada muter-muter tidak tentu arah lebih baik langsung saja saya berikan tutorial cara pemasangan status/badge/lencana Facebook di blogspot.

Pengambilan kode javascript badge/lencana/status di Facebook (saya asumsikan Facebooknya menggunakan bahasa Inggris):


•Login ke akun Facebook
•Pilih menu tab Profil
•Klik link "Create a Profile Badge" (sebelah kiri paling bawah, dibawah daftar teman/friends)
•Nah silahkan copy paste kode javascript yang disediakan, dibawah tulisan "Copy and paste the following HTML into your webpage:"
Oia, kita juga bisa melakukan pengeditan terhadap badge kita. Maksudnya adalah kita diberikan opsi apa saja yang ingin ditampilkan di badge Facebook kita. Caranya silahkan klik "Edit this badge". Ada banyak sekali bagian atau opsi yang bisa kita tampilkan ke dalam lencana/badge Facebook kita, silahkan klik "Add Item" untuk melakukan penambahan item yang ingin ditampilkan. Selain itu layout badge juga bisa kita pilih antara horisontal dan vertikal, sebagai contoh badge Facebook saya yang terletak di blog ini adalah layout vertikal.

Jika sudah selesai melakukan pengeditan badge Facebook, jangan lupa klik "Save". Dan silahkan diambil kode javascript badge Facebook yang telah Anda buat.

Pemasangan Badge/Lencana/Status Facebook di Blogspot:

•Sampai langkah ini berarti Anda sudah mempunyai atau mengambil kode javascript badge Facebook.
•Silahkan login ke akun blogger Anda.
•Masuk menu tab Layout --> Page Element
•Silahkan tambahkan element/widget baru dengan tipe Javascript/HTML
•Letakkan kode javascript badge Facebook Anda
•Dan terakhir jangan lupa klik "Save"

Selamat!! Anda telah berhasil...!!! Demikian artikel sederhana tentang cara pemasangan badge/lencana/status Facebook di blogspot, semoga bermanfaat :)

Read More...

Kolestrol

kolestrol ?
Kolestrol adalah lemak yang terdapat di dalam aliran darah atau sel tubuh yang sebenarnya dibutuhkan untuk pembentukan dinding sel dan sebagai bahan baku beberapa hormon. Namun apabila kadar kolestrol dalam darah berlebihan, maka bisa mengakibatkan penyakit, termasuk penyakit jantung koroner dan stroke. Kolestrol yang normal harus di bawah 200 mg/dl. Apabila di atas 240 mg/dl, maka Anda berisiko tinggi terkena penyakit seperti serangan jantung atau stroke.

Kolestrol secara alami bisa dibentuk oleh tubuh, selebihnya di dapat dari makanan hewani, seperti daging, unggas, ikan, margarin, keju, dan susu. Adapun makanan yang berasal dari nabati, seperti buah, sayur, dan beberapa biji-bijian, tidak mengandung kolestrol.

Kolestrol tidak larut dalam darah sehingga perlu berikatan dengan pengangkutnya, yaitu lipoprotein. Oleh karena itu pula kolestrol dibedakan menjadi Low-Density Lipoprotein (LDL) dan High-Density Lipoprotein (HDL). Anda akan mendapat penjelasannya di bawah ini.

KOLESTROL JAHAT (Low Density Lipoprotein)

Kolestrol LDL adalah lemak yang jahat karena bisa menimbun pada dinding dalam dari pembuluh darah, terutama pembuluh darah kecil yang menyuplai makanan ke jantung dan otak. Timbunan lemak itu semakin lama semakin tebal dan keras, yang dinamakan arteriosklerosis, dan akhirnya menumbat aliran darah.

Kolestrol LDL yang optimal adalah bila kadarnya dalam darah di bawah 100 mg/dl. Kolestrol LDL 100-129 mg/dl dimasukkan kategori perbatasan (borderline). Jika di atas 130 dan disertai afktor risiko lain seperti merokok, gemuk, diabetes, tidak berolah raga, apalagi jika sudah mencapai 160 atau lebih, maka segera perlu diberi obat.

KOLESTROL BAIK (High Density Lipoprotein)

Kolestrol HDL disebut lemak yang baik karena bisa membersihkan dan mengangkut timbunan lemak dari dinding pembuluh darah ke hati. Kolestrol HDL yang ideal harus lebih tinggi dari 40 mg/dl untuk laki-laki, atau di atas 50 mg/dl untuk perempuan.

Penyebab kolestrol HDL yang rendah adalah kurang gerak badan, terlalu gemuk, serta kebiasaan merokok. Selain itu hormon testosteron pada laki-laki, steroid anabolik, dan progesteron bisa menurunkan kolesterol HDL, sedangkan hormon estrogen perempuan menaikkan HDL.

Kolestrol Lp (a)

Kolestrol Lp (a) adalah suatu variasi dari kolestrol LDL. Kadar Lp (a) yang tinggi berbahaya bagi jantung. Penyebab peningkatan Lp (a) belum jelas, mungkin berkaitan dengan faktor genetik.

Trigliserida

Trigliserida adalah bentuk lemak lain yang bisa berasal dari makanan atau dibentuk sendiri oleh tubuh. Memiliki trigliserida yang tinggi sering diikuti juga oleh kolestrol total dan LDL yang tinggi, serta kolestrol HDL yang rendah.

Orang yang menderita sakit jantung, diabetes, atau obesitas, biasanya mempunyai kadar trigliserida yang tinggi. Trigliserida dalam darah yang normal harus di bawah 150 mg/dl.

Beberapa orang mempunyai trigliserida yang tinggi karena penyakit lain atau keturunan. Bila memang ada faktor keturunan, maka Anda harus mengubah gaya hidup, mulai diet rendah lemak, olah raga teratur, menurunkan berat badan, tidak merokok, juga tidak minum alkohol. Anda juga dianjurkan mengurangi konsumsi karbohidrat (misalnya nasi, mie atau roti) sampai kurang dari 50 persen dari jumlah kalori total.

Kadar Kolestrol Tinggi

Kolestrol tinggi umumnya diderita oleh orang gemuk, namun tidak menutup kemungkinan orang yang kurus juga bisa mengalaminya, apalagi dengan mengonsumsi makanan yang rendah serat namun lemaknya tinggi. Selain faktor makanan, kolesterol yang tinggi juga bisa disebabkan oleh faktor keturunan. Oleh sebab itu, semua orang baik kurus apalagi gemuk, belum pernah menderita kolestrol apalagi yang sudah pernah mengalaminya, perlu menjaga makanan dengan mengurangi kadar kolestrol. Caranya antara lain dengan memperbanyak konsumsi makanan berserat

Read More...

Tips Mengendalikan Kolestrol

Tips Mengendalikan Kolesterol

Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mengendalikan kolesterol Anda:

1.Diet

Konsumsi makanan yang rendah lemak dan kolesterol. Misalnya dengan mengkonsumsi susu tanpa lemak dan mengurangi konsumsi daging. Pilihlah makanan dengan kandungan lemak tak jenuh daripada kandungan lemak jenuh. Minyak yang digunakan untuk menggoreng secara berulang-ulang dapat meningkatkan kadar kolesterol, maka ada baiknya Anda mengurangi konsumsi makanan yang digoreng.

2.Konsumsi makanan berserat

Lebih banyak mengkonsumsi makanan berserat seperti gandum, kacang-kacangan, sayur-sayuran dan buah-buahan. Jenis makanan ini dapat menyerap kolesterol yang ada dalam darah dan mengeluarkannya dari tubuh.

3.Konsumsi antioksidan

Antioksidan banyak terdapat dalam buah-buahan seperti jeruk, strawbery, pepaya, wortel, atau labu. Mengkonsumsi bawang putih secara teratur juga dapat menurunkan kadar kolesterol.

4.Hindari alkohol dan merokok

Dengan merokok atau mengkonsumsi alkohol, kolesterol akan mudah menumpuk dalam aliran darah.

5.Olahraga

Berolahraga secara teratur sesuai dengan umur dan kemampuan. Jaga agar berat tubuh Anda tetap ideal.

Read More...

Membuat Kategori Blogspot

Membuat kategori pada blogspot mungkin cukup membingungkan bagi yang belum tahu caranya (seperti pengalaman Eggy he..he..), meskipun ternyata sangat mudah ketika sudah tahu caranya. anda yang belum tahu pun sangat mudah mempelajarinya. Eggy baru saja mempraktekannya ketika posting artikel ini.

Sebelumnya Eggy jelaskan dulu barang kali ada yang masih bingung apa itu kategori, kategori adalah tempat terkumpulannya artikel yang memiliki tema yang sama. misal kalo bang jay posting artikel dengan judul "makanan yang mengandung kolestrol tinggi", "manfaat Buah", dan "4 sehat 5 sempurna". maka semua artikel tersebut bisa Eggy masukan ke kategori "Kesehatan". adanya kategori ini akan memudahkan pengunjung dalam memilah artikel yang diperlukan.

di dalam blogspot kategori diistilahkan sebagai LABEL.

Bagaimana cara membuat kategori atau label?

Untuk membuat sebuah kategori atau label, anda hanya perlu menceklis kotak di samping tulisan Label pada postingan anda. lengkapnya sebagai berikut:
1. Pada Dashboard Pilih Edit Entri.
2. Pilih postingan yang akan diberi label/kategori dengan cara menceklis kotak
disamping kiri.
3. Pada pojok kanan atas pilih kategori yang menurut anda cocok untuk postingan anda
4. Jika anda ingin menambahkan kategori anda cukup pilih label baru kemudian
tulis kategori yang anda inginkan.

Satu postingan bisa dimasukkan kedalam beberapa kategori. untuk membuatnya tinggal di pisahkan dengan tanda koma ( , )saja.

Bagaimana memunculkan kategori (label) pada halaman blog anda?

Untuk para pengguna template baru, Label (kategori) bisa di tampilkan di sidebar, dan biasanya element label ini sudah tersedia ketika baru memasang template. Jika element label belum tersidia, anda bisa membuatnya sendiri, silahkan ikuti langkah - langkah berikut ini :

1. Klik Dashboard yang ada di pojok kanan atas

2. klik menu Tata Letak

3. Klik menu Elemen Halaman

4. Klik tulisan Tambahkan Gadget

5. Cari Gadget "Label" kemudian klik " + " di sebelah kanan gadget label.

7. Muncul jendela pilihan, Pilih radio button yang anda inginkan di samping
tulisan Menyortir, Alfabetik : jika kategori ingin di tampilkan sesuai dengan
abjad alfabetik ( dari A --> Z ), Frekuensi : jika kategori ingin
ditampilkan sesuai dengan banyaknya postingan.

8. Klik tombol yang bertuliskan SIMPAN PERUBAHAN

9. Selesai.

Bagaimana mudah kan?

Oke deh Eggy ucapkan Selamat Mencoba :)

Read More...

Cara Menyetting Blogspot

Jika sudah berhasil mendaftar dan membuat blog di Blogspot, kita akan diminta untuk mengatur setting blog yang telah dibuat. Apa saja setting ini ? dan apa kegunaan dari setiap setting ini ? mari kita mambahasnya.

Setting blog berguna untuk mengatur segala sesuatu yang berhubungan dengan blog. Setting yang tepat sangat membantu bagi blog yang kita buat. Kita tidak perlu khawatir walaupun tidak memiliki pengetahuan tentang hal-hal yang teknis, karena Blogspot sudah memberikan berbagai kemudahan untuk mengatur setting ini.

Setting Basic
•Title – ini merupakan judul dari blog yang kita buat, kita bisa mengisikannya sesuai selera. Yang perlu diperhatikan adalah buatlah judul yang bisa menggambarkan apa isi dari blog. Karena judul ini akan tampil pada halaman hasil pencarian search engine (misalnya Google).

•Description – setting ini untuk menjelaskan isi dari blog, ini untuk memberikan sedikit penjelasan kepada pengunjung maksud dan tujuan dari blog yang dibuat.

•Add your Blog to our listings? – setting ini meminta konfirmasi kepada pemilik blog, apakah blognya akan dimasukkan kedalam index Google. Jika memilih YES berarti Blog kita akan dimasukkan kedalam Index.

•Show Quick Editing on your Blog? – pilihan ini meminta kita untuk memilih apakah ingin menampilkan layar untuk mengedit secara cepat.

•Show Email Post links? – pilihan ini menawarkan kita apakah akan menampilkan link email, link email ini maksudnya jika seorang pembaca menyukai artikel yang kita buat dan ingin memberikannya kepada temannya melalui email, dia dapat melakukkannya dengan mengklik link tersebut.

•Show Compose Mode for all your blogs? – setting ini berguna pada saat mengedit artikel menggunakan editor dari Blogspot, bila memilih yes maka Editor akan menampilkan menu Compose.

•Show transliteration button for your posts? – setting ini untuk menampilkan tombol yang berfungsi mentranslate artikel yang kita buat (jika berbahasa Inggris) ke dalam bahasa India.

•Delete Your Blog? - jangan mengklik ini, jika tidak diperlukan.
Setting Publishing

•Blog*Spot Address – ini akan jadi bagian dari alamat URL blog, seperti blog yang saya buat ini mempunya blog address belajar-yok, dan alamat URL nya menjadi belajar-yok.blogspot.com. Ini juga salah satu hal yang membedakan blod dengan website biasa, jika pada website biasanya menggunakan www.namawebsite.com.

•Send Pings – pilih Yes.
Setting Formating

•Show – setting ini untuk mengatur berapa artikel yang akan ditampilkan perhalaman. Tips: semakin sedikit yang ditampilkan akan semakin cepat dibuka oleh browser pengunjung.

•Date Header Format – untuk mengatur format tampilan penanggalan.

•Archive Index Date Format - untuk mengatur format tampilan penanggalan arsip.

•Timestamp Format – format tampilan waktu.

•Time Zone – zona waktu

•Language – pemilihan bahasa.

•Convert line breaks – bila memilih yes berarti setiap kali kita menekan tombol ENTER pada saat mengedit dan membuat komentar, akan dikonversi menjadi BR (break return).

•Show Title field – untuk menampilkan atau menyembunyikan judul artikel.

•Show Link Field – menampilkan link ke artikel.

•Enable float alignment - untuk mengatur layout.

•Post Template – yaitu untuk menambahkan hal-hal tertentu secara otomatis setiap kali membuat artikel baru.

Setting Comments

•Comments - menampilkan atau menyembunyikan komentar.

•Who Can Comment? - setting ini untuk mengatur siapa saja yang boleh membuat komentar.

•Comments Default for Posts - jika memilih New Post Have Commnets berarti setiap artike boleh mempunyai komentar.

•Backlinks – menampilkan atau menyembunyikan informasi siapa saja yang melink pada blog kita.

•Backlinks Default for Posts – setiap artikel baru boleh atau tidak boleh mempunyai backlink.

•Comments Timestamp Format – format tampilan waktu pada komentar.

•Show comments in a popup window? – Yes, berarti setiap akan mengisi komentar, Blogspot akan menampilkan jendela Pop Up.

•Enable comment moderation? – untuk mengatur komentar apasaja yang boleh ditampilkan.

•Show word verification for comments? – utility untuk mencegah comment spam.

•Show profile images on comments? – menampilkan photo orang yang membuat komentar (jika dia seorang blogger).

•Comment Notification Address – setiap kali ada yang berkomentar, Blogspot akan memberi tahukan melalui alamat email ini.
Setting Archiving

•Archive Frequency - mengatur tampilan frekuensi pengarsipan, setting ini berpengaruh jika kita membuat widget Pos Archive.

•Enable Post Pages? - Yes berarti setiap artikel yang kita buat mempunyai alamat URLnya sendiri.
Seeting Site Feed

•Allow Blog Feed – setting ini berpengaruh bagi yang pembaca melalui RSS Feed.

•Feed Item Footer – untuk menyertakan hal-hal tertentu (misalnya Banner) pada bagian footer di RSS Feed.
Setting Email

•BlogSend Address – isikan alamat email orang atau teman yang ingin anda kirim secara otomatis setiap kali membuat artikel baru.

•Mail-to-Blogger Address – mengirimkan artikel ke blog melalui email.
Setting Permission

•Blog Authors – nama pembuat blog, kita bisa membuat beberapa account jika blog tersebut blog keroyokan.

•Blog Readers – siapa saja yang oleh membaca blog.
Itulah setting-setting yang yang terdapat didalam blog, perlu waktu untuk memahaminya lebih jauh bila ingin membuat blog kita semakin baik. Namun semakin sering kita ngeblog, dengan sendirinya pengetahuan akan semakin bertambah.

Read More...

Trik Mudah membuat Read more

Bagi yang belum sukses membuat fungsi read more..., coba ikuti langkah berikut ini :
Langkah #1

1.Sign in di blogger dengan id anda.
2.Klik Pengaturan
3.Klik Format
4.Pada layar paling bawah, ada text area kosong disamping tulisan Template Posting, isi tesxt area kosong tersebut dengan kode di bawah ini :

<span class="fullpost">


</span>

5.Klik tombol Simpan Pengaturan

Pemasangan kode ini di maksudkan agar pada saat posting artikel, kode tersebut langsung muncul tanpa harus menuliskan terlebih dahulu, jadi membantu kita agar tidak harus selalu mengingat kode tersebut.

Langkah #2

1.Klik menu Dasboard

2.Klik Tata Letak

3.Klik tab Edit HTML

4.Klik tulisan Download Template Lengkap.

5.Silahkan save dulu template tersebut, ini di maksudkan untuk mengurangi resiko apabila terjadi kesalahan ketika melakukan editting pada template, kita masih punya back up data untuk mengembalikannya seperti semula

6.Beri tanda centang pada kotak di samping tulisan Expand Template Widget , lihat gambar di bawah :


7.Tunggu beberapa saat ketika proses sedang berlangsung

8.Silahkan anda cari kode berikut pada kode template milik anda :

  <data:post.body/>

atau kode di bawah ini (sama saja) ;

<p><data:post.body/></p> 

9.Hapus kode diatas, lalu ganti dengan kode di bawah ini (klik pada tombol untuk menandai):

<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<style>.fullpost{display:inline;}</style>
<p><data:post.body/></p>
<b:else/>
<style>.fullpost{display:none;}</style>
<p><data:post.body/>
<a expr:href='data:post.url'><strong>Selengkapnya...</strong></a></p>
</b:if>

10.Klik tombol Simpan Template

Selesai.

Cara Posting Artikel

1.Klik menu Posting

2.Klik menu Edit HTML, maka secara otomatis tampak kode yang telah kita setting tadi, yakni :

3.Tuliskan artikel yang ingin tampak pada blog sebelum kode :

4.Tulis keseluruhan sisa artikel sesudah kode di atas tadi dan sebelum kode :
5.Klik tombol bertuliskan MEMPUBLIKASIKAN POSTING

6.Klik tulisan Lihat Blog(di jendela baru) untuk melihat hasil dari postingan kita, kemudian lihat apakah hasilnya sukses atau tidak. Jika tidak, mungkin ada bagian yang terlewatkan. Coba lihat kembali langkah diatas

Mudah-mudahan dengan adanya postingan ini tidak ada lagi yang mengalami kegagalan dalam membuat menu Read more...
Bagi anda yang mengikuti tutorial ini dan mengalami kegagalan, jangan panik ketika blog anda menjadi amburadul (katanya begitu dalam komentar), upload kembali backup templatenya dan nanti akan kembali ke keadaan semula sebelum di edit.
Selamat mencoba !

Read More...

Friday, December 17, 2010

Kolestrol

Daftar Contoh Makanan dan Kandungan Kolesterolnya

Berikut ini daftar contoh makanan dan berapa besar kandungan kolesterol di dalamnya.
No.NamaKandunganKategori Keamanan Konsumsi bagi Penderita Penyakit Terkait Kolesterol
1Putih telur ayam0Sehat
2Teripang (haisom0Sehat
3Ubur-ubur0Sehat
4Susu sapi tanpa lemak (nonfat)0Sehat
5Daging ayam pilihan tanpa kulit50Sehat
6Daging bebek pilihan tanpa kulit50Sehat
7Ikan sungai biasa55Sehat
8Daging sapi pilihan tanpa lemak60Sehat
9Dagin babi pilihan tanpa lemak60Sehat
10Daging kelinci65Sehat
11Daging kambing tanpa lemak70Sehat
12Ikan ekor kuning85Sehat
13Daging asap98Sekali-sekali
14Iga sapi100Sekali-sekali
15Iga babi105Sekali-sekali
16Daging sapi105Sekali-sekali
17Burung dara110Sekali-sekali
18Ikan bawal120Sekali-sekali
19Daging sapi berlemak125Sekali-sekali
20Lemak sapi130Sekali-sekali
21Lemak kambing130Sekali-sekali
22Daging babi berlemak130Sekali-sekali
23Keju140Hati-hati
24Sosis daging150Hati-hati
25Kepiting150Hati-hati
26Udang160Hati-hati
27Kerang/siput160Hati-hati
28Belut185Hati-hati
29Santan Kelapa185Hati-hati
30Lemak babi200Berbahaya
31Susu sapi250Berbahaya
32Susu sapi krim280Berbahaya
33Coklat (cacao)290Berbahaya
34Mentega/margarine300Berbahaya
35Jeroan sapi380Berbahaya
36Jeroan babi420Berbahaya
37Kerang putih/remis/tiram450Berbahaya
38Telur ayam500Berbahaya
39Jeroan kambing610Berbahaya
40Cumi-cumi1.170Dilarang
41Kuning telur ayam2.000Dilarang
42Otak sapi2.300Dilarang
43Otak babi3.100Dilarang
44Telur burung puyuh3.640Dilarang

Read More...